Rabu, 23 Oktober 2013

Kebijakan dan Program Pembangunan Nasional



    Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai unsur dari sumber daya manusia aparatur Negara mempunyai peranan yang menentukan dalam menunjang keberhasilan agenda pembangunan Presidan, Wakil Presiden, Kepala daerah terpilih. Sosok PNS yang mampu memainkan peranan tersebut adalah mereka yang memiliki kompetensi tentang bagaimana menyusun program-program pembangunan berdasarkan visi, misi, dan strategi pembangunan nasional.
2.    Menurut saya materi ini sangat bermanfaat karena memberikan pemahaman tentang;  visi, misi, dan strategi pembangunan nasional; tujuan dan sasaran pembangunan nasional; keterkaitan antara sistem perencanaan pembangunan nasional, sektoral, dan daerah; dan renstra instansional.
3.    Perencanaan strategik pada dasarnya adalah untuk mengontrol dan mengatur hasil yang akan diperoleh. Prosesnya dengan melibatkan seluruh pimpinan dan pegawai organisasi atau institusi. Dalam penyusunan perencanaan strategik harus diperhatikan dan dipertimbangkan kebutuhan dan harapan para pelanggan (customers), stakeholders, dan penyusun kebijakan guna merumuskan visi, misi, tujuan serta indikator kinerja suatu organisasi. Perencanaan strategik mengarahkan suatu organisasi dengan menanyakan serta menjawab lima pertanyaan mendasar yaitu: 1) dimana saat ini berada, 2) kemana arah yang kita inginkan, 3) bagaimana menentukan kemajuan yang ada, 4) bagaimana mencapainya, dan 5) bagaimana cara mengukur kemajuan
4.    Terdapat beberapa alasan mengapa perencanaan strategik diperlukan oleh organisasi yakni: 1) merupakan perencanaan untuk pembaharuan dalam lingkungan yang selalu berubah, 2) mengatur hasil yang dicapai, 3) merupakan alat manajerial yang peting, 4) berorientasi ke masa depan, 5) merupakan penyesuaian bersifat fleksibel dan dapat dimutakhirkan, 6) sebagai pendukung untuk mengarahkan organisasi untuk memenuhi keinginan pelanggan, 7) Meningkatkan komunikasi dan partisipasi untuk pencapaian tujuan dengan baik. Perencanaan strategik memerlukan langkah-langkah: 1) membentuk tim yang solid yang terdiri dari orang yang berpenglaman dalam suatu organsasi, 2) membangun tim yang mewakili para anggota organisasi, 3) menilai keadaan organisasi sat ini. Model perencanaan strategik secra klasik adlah sebagai berikut: 1) menetapkan landasan rencana, 2) menetapkan asumsi, 3) menetapkan analisi SWOT, 4) Menciptakan suatu visi, 4) menetapkan tujuan, 5) menetapkan strategi, Dalam menyusun rencana pembanguann harus disertai dengan sasaran-sasaran pokok yang ingin dicapai, salah satunya adalah pertumbuhan ekonomi. Ukuran yang biasa digunakan adalah Produk Domestik Bruto (PDB). Terdapat tiga pendekatan dalam menghitung PDB ini yaitu: 1) pendekatan produksi, 2) pendekatan pendapatan, dan 3) pendekatan pengeluaran.
5.    Dalam UU no 25 tahun 2004 dijelaskan bahwa perencanaan pembangunan nasional terdiri dari rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP), Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM), dan Rencana Kerja Pemerintah (RKP). RPJP nasional disusun sebagai penjabaran dari tujuan dibentuknya pemerintahan Negara Indonesia yang tercantum di dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 dalam bentuk visi, misi, dan arah pembangunan nasional. RPJP nsional selanjutnya dijabarkan dalam RPJMN yang memuat strategi pembangunan nasional, kebijakan umum, program kementerian/lembaga dan lintas kementerian/lembaga, kewilayahan dan lintas kewilayahan, serta kerangka ekonomi makro yang mencakup gambaran perekonomian secara menyeluruh termasuk arah kebijakan fiskal dalam rencana kerja yang berupa kerangka regulasi dan  kerangka pendanaan yang bersifat indikatif. Selanjutnya RKP merupakan penjabaran dari RPJMN yang disusun untuk mencapai pilihan alokasi sumber daya nasional secara efektif dan efesien mengingat sumber daya yang tersedia terbatas. Oleh karena itu, kebijakan public yang dirumuskan harus dapat digunakan untuk mengarahkan sumber daya nasional yag tersedia melalui instrument anggaran dengan tepat sasaran.

    Sumber: Jurnal harian di atas saya susun besumber dari:
                   Modul LAN : Kebijakan dan Program Pembangunan Nasional.
                   Dalam kegiatan:
                   DIKLATPIM IV Bapelkes Cikarang Angkatan ke-2. April-Mei 2012. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar